Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate menghadiri Ministerial Meeting dalam World Mobile Congress (WMC) di Barcelona, Spanyol. Acara akan berlangsung dari Senin (28/02/2022) sampai dengan Rabu (02/03/2022) mendatang.
Menteri Johnny akan menjadi Ministerial Agenda Speaker pada panel “Strategies for Energizing the Data Economy” pada Selasa, 01/03/2022.
Kebijakan informasi dan teknologi Indonesia akan menjadi perhatian di MWC atau pameran dagang tahunan yang diselenggarkaan oleh Global System for Mobile Communications (GSMA) untuk sektor industri komunikasi seluler.
MWC 2022 memiliki tema besar “Connectivity Unleashed”. Topik- topik utama yang dibahas akan menjadi kiblat untuk perkembangan teknologi dan telekomunikasi global setahun ke depan di antaranya membahas perkembangan penerapan 5G, kecerdasan buatan, IoT, tekfin, dan juga membahas tentang “Industry City”.
Dalam forum itu, Menkominfo Johnny G. Plate didampingi oleh Dirjen Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika Ismail dan Direktur Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi Anang Latif.














