Mengusung tema “AI’M Limitless”, Acer Day 2024 resmi digelar hari ini (2/8/2024). Seperti dikatakan Leny Ng, Presiden Direktur Acer Indonesia, Acer Day merupakan perayaan tahunan yang diselenggarakan di kawasan Asia Pacific dalam rangka mengapresiasi pelanggan setia Acer.
“Dan di tahun 2024 ini, Acer Day sudah memasuki tahun ke-8, di mana tahun ini merupakan tahun yang istimewa karena bertepatan dengan 25 tahun Acer di Indonesia. Dan selama 25 tahun Acer di Indonesia, Acer sudah terus berinovasi dan berkontribusi untuk terus ikut memajukan bangsa,” papar Leny Ng di panggung acara Acer Day 2024.
Adapun sejalan dengan tema yang diusung “AI’M Limitless”, lewat ajang Acer Day 2024, Leny Ng mengajak para pelanggan Acer untuk bisa ikut berkreasi tanpa batas, untuk bisa menggapai cita-cita yang dulunya tidak mungkin menjadi mungkin dengan hadirnya teknologi Artificial Intelligent (AI).
“Acer menyadari bahwa teknologi AI ini memainkan peranan yang luar biasa dalam kehidupan manusia, dan teknologi AI juga ikut mendorong yang namanya produktivitas dan juga kreativitas. Oleh karena itu, menyadari perubahaan tersebut, Acer berkomitmen untuk terus menghadirkan produk-produk dengan teknologi terkini untuk bisa memenuhi kebutuhan daripada para pelanggan dan Acer Indonesia kami ingin menjadi bagian dari cerita pelanggan untuk mewujudkan the impossible possible,” jelas Leny Ng.
Tidak hanya menghadirkan produk, ajang Acer Day yang merupakan perayaan tahunan Acer terbesar juga dimanfaatkan perusahaan untuk menghadirkan berbagai penawaran menarik dan juga acara-acara yang seru.
Sekaligus pada acara Acer Day 2024, Acer Indonesia mengumumkan secara resmi brand ambassador dari perusahaan, yakni Brisia Jodie.
“Kami mengharapkan bahwa dengan hadirnya Brisia Jodie di tengah-tengah keluarga Acer Indonesia bisa menginspirasi para generasi muda untuk terus bisa berkarya tanpa batas dengan dukungan teknologi dari Acer. Dan pada kesempatan ini Acer juga menghadirkan rangkaian produk dengan teknologi-teknologi terkini untuk mendukung kreativitas tanpa batas. Dan semua ini Acer hadirkan sebagai wujud komitmen Acer untuk terus menjadi mitra teknologi yang andal. Dan semua menjadi mungkin bersama dengan Acer,” pungkas Leny Ng dalam pernyataannya.